Green Gumuk Candi songgon merupakan salah satu destinasi wisata kolam renang yang berada di ketinggian dengan pemandangan alam cukup bagus dan masih sangat asri menawan, sangat cocok sekali buat lokasi liburan bersama keluarga atau sahabat saat musim liburan tiba. Kolam renangnya lengkap mulai dari dewasa hingga anak-anak.
Di sekitar lokasi banyak tanaman - tanaman kopi dan tanaman hias serta bunga - bungaan yang sedap dipandang, menambah cantiknya lokasi wisata, jadi bisa betah berlama - lama liburan di sini. apakah kalian tertarik buat liburan alami nan menyenangkan.
Wisata Green Gumuk Candi
Kolamnya di Green Gumuk Candi cukup bersih dan juga jernih. Sangat direkomendasikan buat di jadikan wisata pemandian alami buat keluarga atau juga rombongan. Kedalaman kolam renang di sini tersedia untuk anak anak, remaja hingga dewasa. Tempat duduk tersedia lebih dari cukup. Dekorasinya minimalis namun itulah yang menambah asrinya lokasi di sini.
Baca: Umbul Bening Banyuwangi Kolam Renang Harga Tiket Masuk dan Jam Buka
Harga Tiket Masuk
Bagi kalian yang tertarik untuk liburan di lokasi wisata Green Gumuk Candi ini, maka kalian akan di kenakan tiket masuk, tentunya tidak perlu khawatir, karena tiket masuknya masih sangat terjangkau.
- Tiket Masuk: Rp.10,000*
- Parkir: Rp.2,000 - 5,000*
Baca: Cluring Waterpark Banyuwangi Tiket Masuk Kolam Renang Umum
Wahana di GGC
Beberapa wahana juga di sediakan oleh pengelola buat memaksimalkan liburan pengunjung yang tidak akan terlupakan.
- Kolam Renang
- Sepeda udara
- Flying fox
Fasilitas di GGC
Fasilitas buat menunjang liburan pengunjung agar lebih masumal dalam memanfaatkan musim libur antara lain ada
- Toilet
- Tempat parkir
- Mushola
- Cafe
Alamat GGC
- Alamat: Dusun Gumuk Candi RT03/RW04 Songgon, Gumuk Candi, kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.00 - 17.00 (Senin Tutup)