Pemandian Air Panas Guci Tegal kolam air panas menarik dan populer
|Pemandian Air Panas Guci Tegal merupakan pemandian air panas yang berada di kaki Gunung Slamet yang mempunyai ketinggian sekitar 1500 meter di atas permukaan Laut, jadi kawasan Pemandian Air Panas Guci mempunyai suhu udara bisa mencapai 15-20 derajat, lumayan sejuk dan juga dingin.
Pemandian Air Panas Guci Tegal sangat cocok bagi anda yang ingin melepas penak setelah seharian bekerja dan juga bisa menjadi opsi liburan akhir pekan bersama keluarga di akhir pekan yang menjemukkan.
Anda bisa menikmati kesejukkan udara di sekitar Pemandian Air Panas Guci dan bila anda sudah kedinginan anda bisa mencoba dengan mandi di Pemandian Air Panas Guci,dan dipastikan akan menambah kesegaran di badan anda.
Sejarah Pemandian Air Panas Guci Tegal
Guci berasal dari sebuah pedukuhan bernama Kaputihan(Suci) yang bisa diartikan bahwa daerah sekitar GUCI masih belum tercemar oleh peradaban masyarakat diluar GUCI. Kyai Ageng Klitik merupakan orang yang mengenalkan istilah kaputihan, Kyai Ageng Klitik sendiri merupakan orang yang sudah menetap cukup lama di daerah Kaputihan sehingga banyak warga yang berdatangan.
Pada suatu ketika datanglah seorang yang merupakan utusan sunan Gunung Jati yang bernama Syekh Elang Sutajaya untuk menyebarkan Ajaran Agama Islam, dan saat Syekh Elang datang di kampung Kaputihan sedang terjadi Pagebluk, Syekh Elang kemudian berdoa memohon petunjuk kepada Allah SWT, dalam Doanya beliau mendapat petunjuk supaya Warga Kaputihan lebih mendekatkan kepada Pencipta Alam.
Masyarakat Kaputihan yang terkena Penyakit saat Pagebluk juga diharuskan meminum air putih yang sudah di doakan oleh Syekh Elang yang berasal dari sebuah sumber air panas yang ada di Desa Kaputihan. dan pada saat itu juga desa kaputihan dirubah oleh Kyai Ageng Klitik menjadi Desa Guci.
Fasilitas Pemandian Air Panas Guci Tegal
Guci saat ini sudah dibangun dengan beberapa Fasilitas umum yang bisa menjadi kemudahaan pengunjung antara lain: Pemandian Air panas Terbuka, Pemandian Air Panas Tetutup, Wisata Alam, Kuda Wisata, Penginapan, Souvenir, AgroWisata, Mushola, WC dan tidak ketinggalan Tempat Parkir, jadi bila anda bepergian ke Daerah Guci, anda tidak akan kesulitan karena Guci sudah dikelola dengan cukup Baik. Wisata Indonesia Surga Dunia
Rute Menuju Objek Wisata Guci
Untuk bisa sampai menuju Objek Wisata Guci pengunjung bisa menuju Kota tegal dilanjutkan dengan menuju Desa Tuwel dan langsung menuju Guci, untuk jalan menuju Objek Wisata Guci sudah sangat baik dengan jalan naik-turun dan juga berkelok-kelok. (Rizqy Shewhite)
Lokasi Pemandian air panas guci tegal
Desa Guci, Bumi Jawa, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah
___________________________
Sumber Foto: Jenar Respati
Sumber Referensi: TegalKab